30 Mar 2021

Cara memulihkan Akun yang di Blokir Edit di Quora

 

cara memulihkan akun yang di blokir edit di situs quora
pulihkn blokir edit akun quora Anda

 www.halil.id-Quora adalah situs pertukaran pengetahuan dimana para penggunanya dapat bertanya,  menjawab pertanyaan, serta mengirimkan tulisan yang bermanfaat untuk pengguna lainnya.  Untuk menjaga kredibilitasnya quora mewajibkan para penggunanya untuk menggunakan nama asli sesuai dengan nama di akun yang didaftarkan.  Misalnya Anda menggunakan gmail saat mendaftar di quora maka nanti di akun quora Anda wajib menggunakan nama yang ada di akun gmail Anda, dan jika berbeda maka jelas saat itu juga akun Anda akan di blokir edit dan bersifat sementara sampai Anda mengganti/menyesuaikan dengan nama yang ada di akun yang didaftarkan tadi.

Jika Anda tidak mau menggunakan nama asli Anda boleh menggunakan anonim karena alasan tertentu identitas Anda tidak mau ditampilkan, tapi ada syarat tambahan di mana Anda akan diminta memverifikasi identitas Anda yang sebenarnya.

Jika Anda mengalami pembelokiran edit biasanya terjadi dalam penulisan nama, atau nama tidak sesuai.  Misalnya penulisan nama dalam quora tidak boleh menggunakan huruf kapital semua (DINA NOVIANA) tetapi harus ditulis dengan (Dina Noviana).  Atau jika di akun yang didaftarkan menggunakan singkatan nama maka di akun quora wajib di singkat juga.  Begitu juga jika Anda menggunakan nama asli dan nama panggilannya maka di akun quora juga harus demikian.  Intinya tidak boleh beda antara nama di akun pendaftaran dengan nama di akun quora.

Karena quora itu situs berbagi pengetahuan yang kredibel maka dalam profile Anda silakan sertakan gelar, pendidikan, lokasi, minat, deskripsi tentang diri Anda.  Identitas ini hanya dapat ditambahkan di profile saja dan akan tampil nanti di bawah artikel, jawaban, pertanyaan Anda yang dikirim di ruang kontribusi.  Tidak boleh menambahkan gelar langsung disamping nama (Dina Noviana, Ph. D) tetapi punya ruang tersendiri di profileAnda.

Quora sangat bagus untuk bertukar pengalaman, bertanya, dan menjawab pertanyaan, kelebihan lainnya adalah Anda dapat menyisipkan link blog Anda jika Anda seorang blogger dalam artikel, jawaban atau pertanyaan di ruang kontribusi quora Anda.  Dengan demikian Anda dapat membangun merek, memperkenalkan blog Anda di sini dan itu sangat bagus untuk SEO.

Sifat link yang diberikan oleh quora adalah nofollow, meskipun demikian blog Anda akan tetap bermanfaat bagi pengguna yang Anda jawab pertanyannya karena untuk lebih detailnya tentang sesuatu yang dibutuhkan pengguna tentu ada di situs atau blog Anda.

Kembali lagi ke permasalahan Blokir Edit, setelah Anda memperbaiki nama Anda sesuai dengan akun maka dalam waktu 24 jam bahkan kurang blokir edit akan di buka dan hak-hak istimewa Anda akan pulih kembali.  Maka Anda dapat berkontribusi kembali dalam mengirim tulisan, menjawab pertanyaan pengguna lainnya.

Adapun kebijakan lainnya yang wajib dilaksanakan dan diterima di quora adalah :

  • Bersikap sopan dan penuh hormat yaitu berinteraksi dengan pengguna lainnya secara konstruktif, tanpa ujian kebencian, tidak mendukung kekerasan, tidak melakukan pelecehan atau perundungan, berpartisipasi secara konstruktif dalam berkomentar.
  • Menghormati hak orang lain yaitu menghindari identitas palsu dan aktifitas yang mencurigakan.
  • Menghormati Paltform Quora  yaitu tidak melakukan spam, tidak jahat atau ilegal, patuh terhadap kebijakan quora lainnya.
  • Melaporkan masalah jika menemukan pelanggaran melalui formulir di kontak quora atau melalui alat melaporkan dalam produk.
Jika belum dilakukan penyesuian nama maka Anda tidak diberikan hak untuk berkontribusi di quora dan namun Anda dapat tetap masuk ke akun Anda tidak sampai di tutup.  Jadi quora ini bagus untuk membangun baclink gratis buat blog Anda dan itu termasuk melakukan SEO di blog Anda. Silakan kalau tertarik daftar di quora Indonesia.

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Write comment

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Back to Top