3 Des 2022

Perbedaan Soal LOTS MOTS HOTS

 

Beda soal lots,mots,hots

Edukasi-
Kalau kita melihat tabel KKO yang banyak beredar di media sosial ada beberapa perbedaan penafsiran yaitu KKO yang sama namun berbeda ranah.
Untuk meminimalkan permasalahan tersebut, Puspendik (2015) mengklasifikasikannya menjadi 3 level kognitif  yaitu: 1) pengetahuan dan pemahaman (level 1/level LOTS), 2) aplikasi (level 2/level MOTS), dan 3) penalaran (level 3/level HOTS).
Anderson dan Krathwohl (2001)
 
Level 1 yaitu Level Kognitif (pengetahuan dan pemahaman) :

Pengetahuan dan pemahaman mencakup proses berpikir mengetahui (C1) dan memahami (C2). 
 
Ciri-ciri soal pada level 1 adalah mengukur pengetahuan faktual, konsep, dan prosedural.
 
Bisa jadi soal-soal pada level 1 merupakan soal kategori sukar, karena untuk menjawab soal tersebut peserta didik harus dapat mengingat beberapa rumus atau peristiwa, menghafal definisi, atau menyebutkan langkah-langkah (prosedur) melakukan sesuatu. 
 
Namun soal-soal pada level 1 bukanlah merupakan soal-soal HOTS.
Contoh KKO yang sering digunakan adalah: menyebutkan, menjelaskan, membedakan, menghitung, mendaftar, menyatakan.

Contoh Soal LOTS :
Di antara eubacteria berikut yang dapat menimbulkan sakit perut (diare) pada manusia adalah….
A. Psedomonas sp
B. Thiobaccilus ferrooksidan
C. Clostridium botulinum
D. Escerichia coli
E. Acetobacter xylinum

Penjelasan:
Level 1 karena hanya membutuhkan kemampuan mengingat atau menghafal nama bakteri penyebab diare.

Level 2 yaitu aplikasi MOTS :
Soal-soal pada level kognitif aplikasi membutuhkan kemampuan yang lebih tinggi daripada level pengetahuan dan pemahaman. 
 
Level kognitif aplikasi mencakup dimensi proses berpikir menerapkan atau mengaplikasikan (C3).

Ciri-ciri soal pada level 2 adalah:
  • mengukur kemampuan: a) menggunakan pengetahuan faktual, konseptual, dan prosedural tertentu pada konsep lain dalam mapel yang sama atau mapel lainnya; atau b) menerapkan pengetahuan faktual, konseptual, dan prosedural tertentu untuk menyelesaikan masalah kontekstual (situasi lain).
Bisa jadi soal-soal pada level 2 merupakan soal kategori sedang atau sukar, karena untuk menjawab soal tersebut peserta didik harus dapat mengingat beberapa rumus atau peristiwa, menghafal definisi/konsep, atau menyebutkan langkah-langkah (prosedur) melakukan sesuatu.

Selanjutnya pengetahuan tersebut digunakan pada konsep lain atau untuk menyelesaikan permasalahan kontekstual. 
 
Namun soal-soal pada level 2 bukanlah merupakan soal-soal HOTS. Contoh KKO yang sering digunakan adalah: menerapkan, menggunakan, menentukan, menghitung, membuktikan.

Contoh Soal :
Jumlah uang yang beredar di masyarakat sebesar Rp100 milyar, tingkat harga umum yang berlaku Rp200.000,00 dan jumlah barang yang diperdagangkan 5.000.000 unit, maka kecepatan uang yang beredar menurut teori kuantitas Irving Fisher adalah …..
A. 5 kali
B. 10 kali
C. 50 kali
D. 100 kali
E. 1000 kali

Penjelasan:
Termasuk level 2 karena untuk menjawab soal tersebut, peserta didik harus mampu mengingat teori kuantitas Irving Fisher selanjutnya digunakan untuk menentukan kecepatan uang yang beredar.

Level 3 Penalaran MOTS :
Level penalaran merupakan level kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS), karena untuk menjawab soal-soal pada level 3 peserta didik harus mampu mengingat, memahami, dan menerapkan pengetahuan faktual, konseptual, dan prosedural serta memiliki logika dan penalaran yang tinggi untuk memecahkan masalah-masalah kontekstual (situasi nyata yang tidak rutin). 
 
Level penalaran mencakup proses berpikir menganalisis (C4), mengevaluasi (C5), dan mengkreasi (C6). 
 
Pada dimensi proses berpikir menganalisis (C4) menuntut kemampuan peserta didik untuk menspesifikasi aspek-aspek/elemen, menguraikan, mengorganisir, membandingkan, dan menemukan makna tersirat. 
 
Pada dimensi proses berpikir mengevaluasi (C5) menuntut kemampuan peserta didik untuk menyusun hipotesis, mengkritik, memprediksi, menilai, menguji, membenarkan atau menyalahkan.

Sedangkan pada dimensi proses berpikir mengkreasi (C6) menuntut kemampuan peserta didik untuk merancang, membangun, merencanakan, memproduksi, menemukan, memperbaharui, menyempurnakan, memperkuat, memperindah, menggubah. 
 
Soal-soal pada level penalaran tidak selalu merupakan soal-soal sulit.
Ciri-ciri soal pada level 3 adalah menuntut kemampuan menggunakan penalaran dan logika untuk mengambil keputusan (evaluasi), memprediksi &merefleksi, serta kemampuan menyusun strategi baru untuk memecahkan masalah kontesktual yang tidak rutin. 
 
Kemampuan menginterpretasi, mencari hubungan antar konsep, dan kemampuan mentransfer konsep satu ke konsep lain, merupakan kemampuan yang sangat penting untuk menyelesaiakan soal-soal level 3 (penalaran). 
 
Kata kerja operasional (KKO) yang sering digunakan antara lain: menguraikan, mengorganisir, membandingkan, menyusun hipotesis, mengkritik, memprediksi, menilai, menguji, menyimpulkan, merancang, membangun, merencanakan, memproduksi, menemukan, memperbaharui, menyempurnakan, memperkuat, memperindah, dan menggubah.

Contoh Soal :
Seorang pemain penyerang melakukan serangan ke gawang.Pemain yang bertahan berupaya untuk mempertahankan daerah pertahanan dan merebut bola.Penjaga gawang berupaya agar gawangnya tidak kemasukan bola.
Perhatikan gambar berikut!
Ditjen Pendidikan Dasar dan Menengah
 
Dalam merancang strategi pertahanan, pemain-pemain manakah yang harus merebut bola untuk menutup ruang apabila pembawa bola menuju ke arah pertahanan bagian kanan?
A. 1 dan 2
B. 1 dan 4
C. 1 dan 5
D. 2 dan 4
E. 4 dan 5

Penjelasan:
Soal di atas termasuk level 3 (penalaran) karena untuk menjawab soal tersebut, peserta didikharus mampu mengingat dan memahami materi faktual, konseptual, dan prosedural tentang teknik bertahan, serta mampu menggunakannnya dalam permainan sepak bola.
 
Selanjutnya, dengan melakukan analisis terhadap situasi (stimulus) yang diberikan peserta didik mampu menentukan strategi bertahan dengan tepat menggunakan konsep teknik bertahan dalam permainan sepak bola.
 
Lebih jelas lagi sebagaiberikut!

Level LOTS (mengingat dan memahami) : 
1. Jelaskan perbedaan antara apatride dengan bipatride dalam sistem penentuan kewarganegaraan seseorang? 
 
Peserta didik harus ingat dan mungkin juga harus hafal.
 
Level MOTS (mengaplikasikan) :
2. Jelaskan bagaimana cara bagi WNA untuk menjadi WNI melalui pewarganegaraan (Naturalisasi) berdasarkan UU Kewarganegaraan RI No. 12 tahun 2006?
 
Peserta didik harus membaca/mengetahui UU Kewarganegaraan tentang cara dan syarat naturalisasi.
 
Level HOTS (penalaran) :
3. Arnold lahir di negara A yang menganut asas penentuan kewargannegaraan berdasarkan keturunan (ius sanguinis).  Orangtuanya berasal dari negara B yang menganut sistem penentuan kewarganegaraan yang didasarkan tempat kelahiran (ius soli).
Status kewarganegaraan dari Si Arnold adalah ....
A. Apatride
B. Bipatride
C. Ius Soli
D. Ius sanguninis
E. Ius constitutum
 
Peserta didik disamping mengetahui apatride/bipatride juga harus bisa mengaplikasikan ius sanguinis/ius soli dan mengananlisis sebuah kasus sehingga dapat menentukan satus kewarganegaraan seeorang. 
 

Demikian rekan semua semoga bermanfaat.

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Write comment

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Back to Top