20 Okt 2021

Evaluasi Diri Kerja Guru BP-BK

 

Daftar evaluasi diri kerja guru adalah daftar isian guru yang mencerminkan empat kompetensi guru professional yang dibuat setiap tahun yang dinilai oleh tim penilai PKG atau Tim Pelaksana PKB (Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan) yang meliputi kompetensi :
PKg guru BK
pixabay.com

 
1. Menguasai teori dan praksis pendidikan.
2. Mengaplikasikan perkembangan fisiologis dan psikologis serta perilaku konseli.
3. Menguasai esensi layanan BK dalam jalur, jenis, dan jenjang satuan pendidikan.
Kepribadian :
1. Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
2. Menghargai dan menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan, individualitas dan kebebasan memilih
3. Menunjukkan integritas dan stabilitas kepribadian yang kuat.
4. Menampilkan kinerja berkualitas tinggi.
Sosial :
1. Mengimplementasikan kolaborasi internal di tempat bekerja.
2. Berperan dalam organisasi dan kegiatan profesi BK.
3. Mengimplementasikan kolaborasi antar profesi.
Professional :
1. Menguasai konsep dan praksis asesmen untku memahami kondisi, kebutuhan dan masalah konseli.
2. Menguasai kerangka teorik dan praksis BK.
3. Merancang program BK.
4. Mengimplementasikan program BK yang komprehensif.
5. Menilai proses dan hasil kegiatan BK.
6. Memiliki kesadaran dan komitmen terhadap etika profesional.
7. Menguasai konsep dan praksis penilitian dalam BK
Hasil ini harus sama dengan hasil PKG (Penilaian Kinerja Guru) guru yang berangkutan minimal memiliki nilai Baik dan meningkat setiap tahun dengan bukti yang ada dapat dipertanggungjawabkan.  PKG digunakan untuk kenaikan pangkat dan sertifikasi untuk ASN dan sebagai salahsatu kelayakan penerimaan sertifikasi bagi non ASN.

Contoh format evaluasi diri untuk guru BP


Semoga bermanfaat sehat dan sukses selalu buat teman dimanapun berada, silakan download file word jika berminat.

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Write comment

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Back to Top